Sunday, January 17, 2016

6 Hal tentang Lumpia Bom & Sambal Extra Pedas di Banyumas yang perlu kamu tahu.

Jajan kali ini saya mampir ke salah satu kedai di daerah banyumas, Jawa Tengah. 




Lokasi Banyumas

      Kedai yang saya maksud itu adalah kedai extra pedas. Ada beberapa hal menarik dari kedai ini yang layak untuk diulas.

Logo kedai extra pedas

      Ukuran jumbo   
      Lumpia ini memiliki ukuran yang lebih besar dari lumpia pada umumnya. Mungkin itu kenapa lumpia yang satu ini disebut lumpia bom.  Lumpia yang ada disini disajikan dalam kondisi kering (digoreng).
Lumpia yang baru saja digoreng
Isi bervariasi 
Pada umumnya lumpia semarang berisi rebung. Namun beda halnya di kedai ini. Saya menemukan lumpia isi ayam, lumpia isi ati, baso, jamur dan lain-lain. Semua varian isinya layak dicoba. Menarik bukan?
Isi Lumpia
Pakai Nasi
Jika di lumpia semarang  kita menikmati lumpia menggunakan saus khusus dan tanpa nasi, di kedai ini kita akan makan lumpia menggunakan nasi. Terdengar unik memang, namun  disinilah salah satu letak kenikmatannya.
Paket lumpia boom

Sambal Pedas
Sesuai namanya yang berlabel extra pedas, kedai  ini menyajikan lumpia menggunakan sambal merah yang level pedasnya extra. Saya rasa tempat ini layak untuk direkomendasikan bagi para penikmat makanan pedas.
Sambal extra pedas


Banyak cabang
Pada dasarnya, kedai yang saya kunjungi di Banyumas ini hanya merupakan salah satu cabang saja dari banyak cabangnya. Untuk wilayah jateng bagian selatan-barat kita akan lebih banyak menjumpai kedai ini di area purwokerto.


Kedai Extra Pedas Cabang Banyumas
Kedai yang saya kunjungi berada di area alun-alun kecamatan banyumas, lebih tepatnya di sebelah timur SMP Negeri 1 Banyumas.


Ada Menu Lain 
Ayam jadoel
Selain lumpia sebagai menu andalan utama, di kedai ini juga menyediakan menu lain berupa ayam, yaitu ayam jadoel.

No comments:

Post a Comment