Horas....!!! Kita
terbang dulu ke pulau seberang. Kota yang akan kita tuju adalah
medan. Kota terbesar di pulau sumatera ini secara sosial
ekonomi sekilas mirip dengan kota-kota besar
lain di pulau jawa semacam Semarang dan Bandung. Begitu
juga dengan wisata kulinernya, Medan punya cerita tak kalah seru. Jika kita
berkunjung singkat ke kota ini, maka layak mencoba tempat makan berikut:
1. Durian Ucok
Mungkin belum sah ke
medan kalau belum datang dan mencicipi durian asli medan
ini. Tempat ini bisa jadi adalah salah satu icon dari
wisata kuliner kota medan. Buah yang mempunyai harum yang khas ini memang
sangat lekat dengan kota medan. Berbagai rasa durian bisa kita pilih sendiri
bisa manis, ataupun sedikit pahit (dengan dibantu karyawan ucok). Untuk
lokasinya, durian ucok ini ada di jalan iskandar muda.
Suasana durian ucok di malam hari |
2. Mie Aceh Titi
Bobrok
Mie
yang satu ini terletak di sebuah kedai di Jl. Setia Budi No. 17 C, Medan. Setahu
saya, jam buka dari kedai ini yaitu pada jam 11 siang hingga jam 9 malam.
Mie yang saya pesan |
Tampak depan |
3. Soto Sinar Pagi
Soto
sinar pagi berada di jalan sei deli. Soto Medan sangat berbeda dengan soto-soto
lain di Indonesia. Di daerah lain kita mungkin mengenal bermacam soto, seperti
soto betawi, soto (sroto) banyumas, soto mie bogor, soto seger dan
lain-lain dengan ciri nya masing-maasing. Namun, soto medan punya kekhasan
tersendiri yang membedakannya dengan soto-soto lainnya. Dalam hal ini, soto
sinar pagi medan merupakan soto berkuah kental yang sarat bumbu dan berisi
daging. Sungguh menggugah selera bukan?
Soto Medan, RM Sinar Pagi |
4. Lontong Ka Lin
Salah satu menu |
5. Baso Methodist
Baso Methodist |
Di pinggir jalan |
6. Meranti
Siapa yang tidak mengenal bolu yang satu ini. Meranti merupakan
salah satu oleh-oleh terpopuler di kota medan. Sebelum meninggalkan kota medan,
kita bisa mampir dulu ke bolu meranti untuk membeli oleh-oleh. Di tempat ini,
kita tidak hanya akan menemukan bolu saja, namun selain bolu juga terdpat bika
ambon, lapis legit bahkan kopi medan dan bermacam kue lainnya. Untuk tempat
bolu meranti yang saya kunjungi berada di jl kruing no 2 K medan.
Jenis oleh-oleh lainnya |
Dari kunjungan saya
ke Medan yang singkat, saya baru sempat mencicipi kuliner-kuliner tersebut.
Jika ada yang mau sharing dan memberikan tambahan info, silakan share disini
ya...
No comments:
Post a Comment