Thursday, January 14, 2016

Palm Terrace, tempat lunch yang nyaman di kawasan industri pulogadung





Jika kita mendengar kata pulogadung, yang akan terlintas tentunya tak jauh-jauh dari bayangan sekitar terminal bus, area macet, sebuah kawasan industri yang (maaf) sedikit kumuh dan area macet. Memang mungkin itu semua ada benarnya. Namun, dalam kunjunganku siang ini ke kawasan industri pulogadung ada hal yang cukup memberikan sedikit pandangan yang berbeda atas 'stigma-stigma' tadi.


Aku berkesempatan mencicipi makan siang di dalam kawasan industri pulogadung dan sampailah siang itu di sebuah rumah makan yang cukup iconic dibandingkan dengan bangunan pabrik-pabrik sekitarnya, namanya adalah Palm terrace.

Lokasi
Rumah makan palm terrace ini berlokasi di jalan pulogadung raya, blok G no 18 JIEP (Jakarta Industrial Estate Pulogadung), Jakarta timur. Kalau kita liat melalui google street view, tampilan yang muncul adalah seperti ini:


Palm Terrace, tempat lunch yang nyaman di kawasan indusrti pulogadung
Tampilan google streetview

Jenis makanan yang disajikan disini kurang lebih seputaran pada makanan rumahan lengkap dengan lauk pauknya. Namun, menu lainnya tak kalah menarik juga. Menu pilihan yang lain ada baso dan sop. Untuk minumannya, selain air mineral, teh botol, dan kopi, banyak juga varian jus yang bisa dipilih seperti jus nangka, jus sirsak, jus mangga, dan lain-lain.

Terkait dengan coffee shop yang aku sempat sebut tadi, di sini ditandai dengan adanya tulisan atau logo carraro (dal 1927 firma il gusto) gang setahuku, ini adalah semacam coffee shop dari italia. 


Jenis makanan rumahan
Memilih makanan

Logo Carraro


Bangunan Kuno

Halaman depan
Ruang depan

Bagian Tengah
Tempat Makan


Serasa di rumah
Untuk interior, ada beberapa lukisan terpampang di dinding. Ada juga bermacam majalah yang tertata rapi. Beberapa majalah diantaranya adalah terbitan asing. Jadi, bagi siapa saja yang masih belum ingin beranjak dari tempat ini bisa banget untuk baca-baca majalahnya dulu di tempat.
Salah satu lukisan  
Suasana ruangan

Suasana yang dibentuk memang membuat pengunjung merasa nyaman. Bahkan pengunjung akan terbawa suasana bahwa ia sedang berada dirumahnya sendiri. Udara pun sejuk karena AC berada di semua penjuru ruangan.

No comments:

Post a Comment