Saturday, April 18, 2020

Cizz, surganya keju di Bandung

Who doesn't like cheese? Rasa-rasanya cheese atau keju ini merupakan makanan yang makin hits beberapa tahun terakhir ini. Jadi, makanan apa aja yang bertopping, bercampur ataupun berlumur keju pasti laris manis. Kalau kalian seorang penikmat keju, coba deh jajan di tempat yang satu ini : Cizzcake & friends yang mottonya ''indulge happines since 2004''. Dari namanya aja sudah kebayang dong menu makanannya terdiri dari varian apa aja? So, untuk lebih jelasnya kita ulas dulu yuk tempatnya!

Lokasi
Aku berkunjung ke outlet cizz yang berada di daerah Bandung, tepatnya beralamat di jalan laswi no 1A, Bandung. Untuk tempatnya berada di area ruko tak jauh dari perempatan jalan laswi tersebut.
Cizz store Bandung - Laswi

Selain disini, Cizz (sebutan umum dari cizzcake & friends) juga terdapat pula di wilayah bandung yang lain. Lokasi yang dimaksud adalah di setiabudhi supermarket, jalan dr setiabudhi no 42 lt.1, Bandung. Selain di Bandung, cizz juga ada di Tangerang yang beralamat di ruko golden madrid 2 blok F no 7 , Jalan etnan sutopo, Bumi Serpong Damai, Tangerang Selatan.

Ada apa aja?
Untuk menu yang ditawarkan di cizz sangatlah beragam. Kalian bisa menemukan gak hanya cake tapi juga cookies dan juga coffee lho.
Kondisi store cizz Bandung - Laswi

Untuk jenis cake cizz punya tagline ''every cake has a story to tell''. Varian cheesecake disini ada almond cheesecake, avocado cheesecake, baked brownie cheesecake, blackforest cake (si legend & everlasting) & cheesecake, blueberry cheesecake, cappuinno cheesecake, caramel cheesecake, cheesemelt (hmm....), chocolate cheescake, cookies & cream cheesecake, green bean & tea cheesecake, matcha cheesecake, mixfruit cheesecake, rainbow cheesecake, raspberry cheesecake, strawberry cheesecake, tiramisu cheesecake, gimana, hmm... menggugah selera bukan? Kalau kalian ingin beli kue ulang tahun bernuansa keju, tempat ini sangat rekomen gaes.

Sedangkan untuk cookies, punya tagline berupa ''a little happines for every bite''. Jenis cookies yang ada disini chocolate chip cookies, chewie chocolate, sable, cheesestick dan si primadona kue lebaran, si nastar dan kastengel.

Kalau untuk coffee, tagline mereka adalah '' a good coffee is like friendship: rich, strong and warm''. Disini, ada varian tarro latte, matcha latte dan latte hot disini. Cuma untuk coffee ini baru ada di store BSD, Tangerang.

Untuk harganya, bisa dilihat di gambar berikut:
List harga

Lain-lain
Store cizz buka dari senin sampai minggu (kecuali hari libur nasional) pada jam 9:00 hingga 21:00. Adapun untuk info lebih lanjut dan update bisa cek di web cizz yaitu cizzcakeandfriends.com serta IG cizz yaitu @cizzcake_.

Saturday, February 16, 2019

C-sectio, kafe di rumah sakit bertema medis

Hari ini meluncur ke sebuah rumah sakit di wilayah bandung, jadi saat makan siang sempat nyicip nih makanan di salah satu kantin RS nya. RS yang lagi aku bahas di sini adalah RSIA limijati yang berlokasi di jalan L.L.R.E Martadinata no 39 kota bandung yang mana kantinnya cukup berkonsep. Bagi warga bandung, khususnya para pasangan suami istri yang sedang sering berkonsultasi dengan dokter obgyn tentu tak asing dengan nama RSIA ini. 

Ok, kantin yang aku kunjungi di Limijati ini bernama C-sectio + Medical cafe & lounge. Udah kebayang proses persalinan duluan y? Yup, emang namanya akan mengingatkan kita pada proses persalinan.

Bagi yang sering 'berkunjung'  ke limijati pasti sudah tak asing dengan tempat ini. Berada di sudut bangunan dekat area lobi.

Terkonsep
Sesuai dengan keberadaanya yang di dalam sebuah rumah sakit, selain penamaan yang kemedis-medisan rupanya penampilan interiornya pun dibuat tak kalah medis


Hal itu bisa di lihat dari tempelan sticker yang memilih gambar suntikan, infusan, perban, kapsul, tablet, dan lain-lain. 


Gak sampai disitu, ternyata tempat duduknya pun di pilih yang 'related' dengan hal-hal ke-rumahsakit-an. Tempat duduk ini akan mengingatkan kita pada dipan-dipan di bangsal rumah sakit di jaman dulu, totalitas bukan? 


Menu cepat saji
Untuk menu yang ditawarkan di sini cenderung ke jenis makanan cepat saji semacam nasi goreng, fish & chips, chicken katsu, mie goreng dan lain-lain. Sedangkan untuk minuman, aneka jenis jus, kopi, teh dan milkshake lah yang bisa jadi pilihan. Untuk menu jelasnya beserta harganya, berikut aku tampilkan list menunya:


Untuk kesempatan kali ini aku mencoba mencicipi mie goreng, nasi goreng dan juga fish & chips. 

Sedangkan untuk minumam aku memesan jus sirsak dan milkshake vanila.  Soal rasa, aku rasa 'aman'. Untuk harga pun masih tergolong sesuai dengan harga makanan sejenis pada umumnya. 

Jadi, kesimpulan icip-icip kali ini adalah layak dicoba. Sembari menunggu antrian obgyn yang kita tahu di limijati ini begitu wow banyaknya maka tak salah jika kita singgah sejenak di cafenya. 

Tuesday, February 16, 2016

Cuanki Serayu, cuanki yang hits di Bandung

Hmmm..... kali ini kita akan sejenak melipir ke kota kembang. Ibukota propinsi jawa barat ini selain terkenal dengan jenis makanan sunda beserta lalapannya, jajanannya pun tak kalah menggoda. Bagi kalian yang sedang mencari jajanan di kota Bandung, kalian gak boleh ketinggalan ulasan kali ini. 

Tahukah kalian apa itu cuanki? Yup, makanan ini merupakan salah satu jajanan khas dari kota Bandung. Untuk mengetahui salah satu cuanki terhits sebandung raya, maka kita siap meluncur ke jalan serayu, Bandung. Inilah tempatnya,

Cuanki Serayu


Di sana ada cuanki serayu yang ngehits di semua kalangan warga Bandung. Bagi kalian yang 'demen' dengan jenis makanan ini, silakan bisa mampir ke sini.
 
1. Di mana Lokasinya ?
Jika kalian hendak menuju ke cuanki serayu, kalian bisa segera meluncur ke jalan serayu no 2, Bandung. Ok, untuk penggambarannya sehingga mempermudah  kalian untuk menuju kesana, maka berikut kita sampaikan sedikit map nya:

Peta Cuanki Serayu

2. Bagaimana Suasananya ?
Pengunjung tempat makan ini begitu membludak. Kita sendiri harus bergegas mencari tempat duduk dan bergantian dengan pengunjung lain. Tak salah rasanya jika cuanki ini memang digadang-gadang sebagai salah satu  cuanki paling hits yah di wilayah bandung. 

Mungkin informasi dari mulut ke mulut pengunjung yang menceritakan  tentang kelezatan cita rasa cuankinya yang menjadi media marketing dan membuat  pengunjung yang datang selalu membludak. Oh ya, saking hitsnya, banyak acara kuliner TV juga sudah meliput trmpat ini. 


Kondisi di dalam


3. Apa saja Menunya?
Menu yang tersedia ada baso cuanki dan batagor. Bisa pesan 1 porsi maupun  setengah porsi. Harga yang diberikan juga relatif terjangkau. Untuk minuman,  tersedia bermacam jus, air mineral dan teh botol.

Menu

Jadi rekomen saya, tempat makan yang satu ini memang layak dicoba...!